0
Sunday 28 July 2024 - 16:31

Permudah Akses Iran-Irak, Proyek Pembangunan Rel Kereta Shalamceh-Basrah Dimulai

Story Code : 1150465
Permudah Akses Iran-Irak, Proyek Pembangunan Rel Kereta Shalamceh-Basrah Dimulai
"Dengan kemuliaan Allah SWT dan kerja keras tak kenal henti yang dilakukan oleh pemerintah ke-13 (kabinet mendiang presiden Seyyed Ebrahim Raeisi), setelah survei dan pengkajian secara geoteknik, perancangan dan pengadaan workshop serta penyelesaian seluruh urusan legal formal di Iran dan Irak, hari ini, kami akan memulai proyek pembangunan jembatan 7 kaki yang akan digunakan untuk perlintasan rel kereta api yang menghubungkan Shalamceh dan Basrah di pulau Sindbad," tulis Salehi melalui laman X resminya. 

Iran dan Irak merupakan negara tetangga yang memiliki hubungan diplomatis yang sangat rapat. Pada tahun 2021 tercatat bahwa volume perdagangan kedua negara mencapai USD 6,1 milyar. Masyarakat dari kedua negara juga saling mengunjungi. Intensitas kunjungan kedua negara meningkat setelah keduanya menyepakati untuk membebaskan visa pada tahun 2023 lalu.

Penyelesaian proyek kereta yang menghubungka dua kota Shalamceh di Iran dan Basrah di Irak akan menjadi inisiasi yang sangat bagus serta menguntungkan bagi kedua negara baik dari sisi ekonomi maupun pariwisata. [IT/G]
Comment